Sertifikasi Internasional Bikin Masa Depan Karier Cerah

SERTIFIKASI adalah penghargaan berupa sertifikat dari suatu otoritas berwenang yang diberikan, bila standar kompetensi kita terpenuhi. Untuk memperolehnya, kita tentu harus melewati serangkaian tes dari organisasi tersebut. Mengesampingkan jerih payahnya, hal ini akan menjadi nilai tambah bagi kita, terutama ketika hendak melamar kerja di perusahaan.

Jika ingin butuh pengakuan profesional untuk memperbesar kemungkinan dipanggil wawancara kerja. Sertifikasilah salah satu solusinya! Bahkan, ada beberapa profesi yang mengharuskan memiliki sertifikasi, lho!

Setiap orang punya standar masing-masing terhadap segala aspek, tak terkecuali orang yang menyeleksi surat lamaran kerja kita. Namun, perhatian mereka akan tersita bila CV kita tercantum sertifikasi perusahaan terkenal.

6 Sertifikasi Internasional Ini Bisa Didapat Hanya di Universitas Mikroskil se-Medan!

Mengetahui sertifikasi sangat mempermudah kita terjun ke lapangan kerja, terutama para fresh graduate, Universitas Mikroskil kemudian tergerak menyediakan sertifikasi-sertifikasi dengan kredibilitas hebat yang tidak akan ditemukan pada kampus lain. Penasaran apa saja?

SAP

Sertifikasi SAP berguna pada bidang manajemen proses bisnis karena praktiknya banyak diterapkan di perusahaan, seperti proses pengadaan, penjualan, sumber daya manusia, akuntansi keuangan, dan sebagainya.

Microsoft

Siapa yang tidak kenal Microsoft? Dengan memiliki sertifikasi ini, kita akan dianggap mampu dengan baik menguasai bidang teknologi, seperti aplikasi perkantoran, pengembangan aplikasi, sistem basis data, dan sebagainya. Bagi pemula yang ingin jadi operator atau praktisi bidang TI, sertifikasi ini cocok!

Huawei

Sertifikasi yang disediakan Huawei ada di bidang aplikasi atau komputasi berbasis perangkat, seperti kecerdasan artifisial, komputasi awan, internet, dan sebagainya. Sehingga, sertifikasi Huawei cocok untuk kita yang tertarik menjadi praktisi di bidang teknologi informasi.

PASAS

Sertifikasi di bidang sains data, seperti pemodelan data, rekayasa data, dan visualisasi data untuk memberi insight dan mendukung pengambilan keputusan. Jika ingin menjadi analis data, kita akan membutuhkan satu sertifikasi ini!

Redhat

Untuk menjadi administrator sistem, sertifikasi Redhat bisa menjadi pilihan tepat karena bergerak di bidang manajemen administrasi sistem berbasis sistem operasi Linux Red Hat.

Accurate

Sertifikasi di bidang aplikasi akuntansi untuk mengelola keuangan perusahaan ataupun UMKM. Kalau ingin menjadi seorang profesional di bagian akuntansi keuangan, sertifikasi ini dapat dijadikan langkah awal untuk kita!

Artikel Terkait